Renungan Harian - Saturday, 16 October 2021

DOSA MENGHUJAT ROH KUDUS


Sabtu, 16 Oktober 2021

St. Margaret Maria Alacoque, St. Hedwig

Roma 4:13, 16-18

Mazmur 105:6-7, 8-9, 42-43

Lukas 12:8-12

 

"Tetapi barangsiapa menghujat Roh Kudus, ia tidak akan diampuni."  Lukas 12:10b

 

SEBAGAI UMAT BERIMAN kita mengenal dan percaya bahwa, Tuhan itu Maha Murah dan Penyayang. Kemurahan hati-Nya telah ditunjukkan-Nya dengan  mengampuni dosa yang kita lakukan melalui sikap tobat kita yang mendalam dan kita wujudkan dalam penyambutan Sakramen Tobat.

Melalui kemurahan hati Gereja, yang menerima kuasa mengampuni dosa dari Yesus (Mat 16:18-19), kita pun diajarkan untuk dapat  memahami mengenai beberapa hal penting yang perlu  dilakukan dalam melaksanakan Sakramen Tobat. Kita diajar agar memeriksa batin kita lebih dulu: apakah kita melakukan hal-hal yang tak berkenan kepada Tuhan yang mahakasih, dalam pikiran sikap, perkataan dan perbuatan. Kita lalu menyesali dosa secara sungguh-sungguh, lalu mengakukan dosa dan kesalahan kita di hadapan Allah, dalam Gereja, lewat pejabatnya yaitu para imam. Dalam ber- ‘Doa Tobat’ selalu kita akhiri dengan  membangun niat memperbaiknya secara tulus.

Saat ini adanya faham sekularisme, wewenang tertinggi Allah tergerus dalam cara pikir kita. Rasa perasaan kita menggantikan penentu salah dan tak salah, dosa atau tidaknya. Invidividualisme  merebak. Allah sangat sabar dalam menuntun kita ke kebenaran yang sejati. Yesus sendiri di zaman-Nya tak berkeberatan adanya keragu-raguan para murid atas Diri-Nya atau atas ajaran-Nya. Kita juga boleh-boleh saja mempertanyakan iman kita. Tidak ada masalah dalam hal ini.  “Setiap orang yang mengatakan sesuatu melawan Anak Manusia, ia akan diampuni”. Tetapi orang yang menghojat Roh Kudus, dia tidak akan diampuni”

Lalu, apa dosa menghujat Roh Kudus itu? Sebagaimana diketahui bahwa,  tugas utama Roh Kudus adalah 'menginsafkan' manusia dari dosanya. Tetapi bila manusia selalu tidak mau mendengarkan bisikan dan tuntunan Roh Kudus, bagaimana bisa insaf ! Penolakan akan Roh Kudus berujung pada hati yang mengeras sampai menutup diri  untuk meminta dan menerima pengampunan.  

 

DOA: Bapa yang Maha Pengasih dan Penyayang, ampunilah kami dari segala dosa yang telah kami lakukan. Ajarilah kami supaya hati dan budi kami senantiasa terbuka bagi terang dan bimbingan Roh Kudus-Mu.

JANJI: “Sebab bukan karena hukum Taurat telah diberikan janji kepada Abraham dan keturunannya, bahwa ia akan memiliki dunia, tetapi karena kebenaran,  berdasarkan iman”. --- Roma 4:13

PUJIAN:  Hari ini Gereja merayakan dua orang kudus. Pertama, St. Margaretha Maria Alacoque (1647-1690), yang memberi pesan yang kuat kepada orang beriman agar hendaklah kita selalu menghormati Hati Yesus yang Maha Kudus dan Sakramen Mahasuci. Dan yang kedua, St. Hedwiq (1174-1243), Biarawati, yang dengan harta kekayaannya membantu orang miskin dan penderita kusta, memajukan Pendidikan dan mengembang kebudayaan.

Oleh: Gregorius Goris Lewoleba

Penanggung jawab RH: Rm. Subroto Widjojo, SJ


Bagikan :

Renungan Harian lainnya :

SEORANG HAMBA

Sunday, 07 Jul 2024

MEMATUHI PERATURAN

Saturday, 06 Jul 2024

JALAN HIDUP DAN AKHIR HIDUPMU

Friday, 05 Jul 2024

SUDUT PANDANG

Thursday, 04 Jul 2024

MENJADI PERCAYA

Wednesday, 03 Jul 2024

IMAN TUMBUH dari RASA PERCAYA

Tuesday, 02 Jul 2024

IKUT SEGERA, JANGAN TUNDA

Monday, 01 Jul 2024

SIAPAKAH YESUS BAGIKU

Saturday, 29 Jun 2024

JADILAH ENGKAU TAHIR

Friday, 28 Jun 2024

KETAATAN

Thursday, 27 Jun 2024

MENGENAL POHON DARI BUAHNYA

Wednesday, 26 Jun 2024