Renungan Harian - Sunday, 13 May 2018

YESUS BERDOA UNTUK MURID-MURID-NYA


Minggu, 13 Mei 2018

Minggu Paska VII

Novena Pentakosta Hari 3.

Minggu Komunikasi Sedunia

Kisah Para Rasul 1:15-17,20a,20c-26

Mazmur 103:1-2,11-12,19-20ab

1 Yohanes 4:11-16

Yohanes 17:11b-19


 

“Aku tidak meminta, supaya Engkau mengambil mereka dari dunia, tetapi supaya Engkau melindungi mereka dari pada yang jahat.” ----Yohanes 17:15

 

KASIH  YESUS kepada murid-murid-Nya, luar biasa.  Ia selalu memperhatikan mereka. Ia secara khusus  mendoakan mereka di hadapan Bapa-Nya di sorga. Dalam doa-Nya, Yesus tidak mememinta agar murid-murid-Nya diambil dari dunia ini, tetapi Yesus berdoa agar Bapa melindungi murid-murid-Nya dari serangan si jahat.

Allah adalah pengawal hidup kita dan menjaga kita terhadap serangan-serangan si jahat. Ini yang menjadi kekuatan kita. Tetapi kenyataannya seringkali kita mengalami kegagalan karena kita selalu berusaha untuk menghadapi kehidupan dengan kekuatan kita sendiri dan lupa untuk mencari pertolongan Tuhan, dan tidak ingat akan kehadiran Allah yang selalu melindungi itu.

Kita harus selalu ingat bahwa Allah adalah kasih (1 Yoh 4:16). Dia-lah yang telah memilih kita dan telah mengukuhkan kita bagi tugas pelayanan-Nya yang khusus, yakni mewartakan Kasih-Nya. Dan di dalam Kasih Allah itu, tidak ada ketakutan (1 Yoh 4:18). Pelayanan khusus itu adalah agar kita mengasihi dan mematuhi Dia dan mengajak orang lain untuk melakukan hal yang sama. Tidak hanya “mengasihi sesama manusia seperti  diri  sendiri “ (Mat 22: 39; Mrk 12: 31; Luk 10:27), tetapi kita mengasihi sesama – saling mengasihi -  seperti Yesus mengasihi kita (Yoh 13:34). (PIN)

 

Doa: Allah Bapa Yang Mahakuasa, syukur dan terima kasih karena Engkau berkenan memilih aku untuk menjadi pelayan sabda-Mu. Bimbinglah agar aku hidup dalam kebenaran-Mu, lindungilah aku terhadap yang jahat dan mampukan aku untuk selalu merasakan kehadiran-Mu dalam hidup dan pelayananku.

Janji: “Allah adalah kasih, dan barangsiapa tetap berada di dalam kasih, ia tetap berada di dalam Allah dan Allah di dalam dia”.  ----  1 Yohanes 4:16  

Pujian: Santo Yosef berasal dari keluarga dan keturunan raja Daud. Meskipun begitu,    dalam kesehariannya ia tidaklah berbeda dengan masyarakat

Penanggung jawab RH: Rm. Subroto Widjojo, SJ


Bagikan :

Renungan Harian lainnya :

MINYAK, SUMBER DAYA HIDUP

Friday, 30 Aug 2024

PLIN PLAN

Thursday, 29 Aug 2024

HAI ANAK MUDA, ... BANGKITLAH!

Tuesday, 27 Aug 2024

MENUTUP PINTU

Monday, 26 Aug 2024

TETAP PERCAYA

Sunday, 25 Aug 2024

MEMBUKA DIRI

Saturday, 24 Aug 2024

KASIH YANG SEMPURNA

Friday, 23 Aug 2024

MARI KE PESTA

Thursday, 22 Aug 2024

GEMBALA YANG BAIK

Wednesday, 21 Aug 2024

TERIKAT KEKAYAAN DUNIAWI

Tuesday, 20 Aug 2024